Pages

Rabu, 02 Oktober 2013

Bola-bola Ketan Isi Kacang Kuah Santan


Bahan bola-bola:
100 g tepung ketan
75 g tepung beras
150 ml air
1/8 sdt garam
1 liter air, untuk merebus
Bahan isi: (aduk rata)
50 g kacang tanah, sangrai, haluskan
1 sdt gula pasir
1 sdt wijen sangrai
Bahan kuah:
3 lembar daun jeruk, buang tulang daunnya
750 ml santan encer
150 g gula merah sisir
Bahan pelengkap:
100 g cincau hitam, potong dadu
10 buah nangka tanpa biji, potong dadu
100 g nata de coco
es serut

Cara membuat:
1. Bola-bola: Campur tepung ketan, tepung beras, dan garam. Aduk rata. Tuang air sedikit demi sedikit sambil diuleni hingga kalis. Bagi adonan menjadi 15 bagian, bentuk bulat. Ambil satu buah adonan, beri isi, tutup, bentuk bulat. Ulangi hingga adonan dan bahan isi habis. Didihkan air, masukkan bola-bola, masak hingga terapung. Angkat, tiriskan, sisihkan.
2. Kuah santan: Campur semua bahan kuah, aduk rata. Masak di atas api kecil hingga mendidih sambil diaduk. Angkat, sisihkan.
3. Penyajian: Ambil mangkuk saji, susun berturut-turut cincau hitam, nata de coco, nangka, dan bola-bola. Siram dengan kuah santan, beri es serut, sajikan.

http://www.griyakuliner.com/bola-bola-ketan-isi-kacang-kuah-santan/

0 komentar:

Posting Komentar